Rabu, 28 September 2011

Haruskah aku menyerah...???

Bagaimana jika aku tak lagi bisa berdiri?
Bagaimana jika tak ada lagi yang bisa aku percaya,
Bahkan tidak diriku sendiri...
Bagaimana jika tak pernah lagi ada harapan,
Meski telah mencari di setiap penjuru hati..
Bagaimana jika tak ada lagi yang perlu diperjuangkan?
Haruskah aku menyerah? Dan membiarkan semuanya berlalu begitu saja?

Tapi pelangi tak bertahan selamanya.....
Dia akan menghilang saat butiran gerimis mulai mengering..
Tak ada bedanya dengan hujan di hatiku...
Begitu mudah menghilang, seakan tak pernah dia coba untuk memperjuangkan..
Lalu apa aku berharga baginya?
Karena bagiku, dia hujan yang tak pernah mencoba mempertahankan aku...

Chuby'77

Tidak ada komentar:

Posting Komentar